Kabar Millenial

Apa Itu Pesantren Kilat?

PPGSUTRA.COM – Di zaman yang  modern  ini. Sedikit sekali para remaja  yang tertarik dengan dunia Pondok Pesantren. Untuk menyikapi hal itu PPG Surabaya Utara mengadakan sebuah acara yang berjudul “Pesantren Kilat”. Peserta dari acara tersebut adalah seluruh remaja tingkat SMP,SMA,SMK,Kuliah dan Kerja yang ada di Surabaya Utara. Acara tersebut bertempat di PPPM Subulussalam. Jl. Ploso Timur VI No. 51, Surabaya.

Alasan mengapa acara tersebut diberi judul “Pesantren Kilat” karena acara tersebut di adakan didalam salah satu Pondok Pesantren yang ada di Surabaya Utara, yaitu di PPPM (Pondok Pesantren Pelajar dan Mahasiswa) Subulussalam. Kata “Kilat” diberikan karena acara tersebut hanya berlangsung selama 3 hari di setiap tingkatan. Untuk remaja usia SMP acara diselenggarakan pada tanggal 24 26 Juni 2019, dan untuk remaja Usia SMA acara diselenggarakan pada 28 – 30 Juni 2019.

 

Suasana Pengajian Peserta Putri

“Tujuan dari acara ini adalah untuk mengenalkan kembali kehidupan Pondok Pesantren kepada para remaja yang ada di Surabaya Utara” ujar Hamzah Firdaus selaku ketua pelaksana dari acara tersebut.

Acara tersebut dikonsep hampir sama seperti kehidupan yang ada di Pondok Pesantren. Mulai dari jadwal pengajian, menu makanan dan fasilitas tempat tidur yang ada. Tujuannya supaya mereka mengenal bagaimana suasana kehidupan yang ada di dalam Pondok Pesantren.

Jadwal pengajian pada acara tersebut dibagi menjadi 4 sesi, yaitu :

  • Sesi 1 = Ba’da Subuh – 06:00
  • Sesi 2 = 08:00 – 11:00
  • Sesi 3 = 15:30 – 17:00
  • Sesi 4 = 19:30 – 21:30

“Saya senang sekali bisa mengikuti acara ini, karena saya bisa merasakan bagaimana rasanya hidup di dalam Pondok Pesantren. Walaupun acaranya hanya 3 hari, tapi saya sudah mendapatkan banyak teman baru dan banyak pengalaman baru. Saya berharap di tahun depan acara ini akan diadakan lagi” Ujar Indah salah satu peserta putri.

“Saya Berharap, setelah pulang dari sini. Ilmu – ilmu yang telah didapat dapat diterapkan dikehidupan sehari-hari, supaya ilmu tersebut dapat bermanfaat dan menjadi ilmu yang barokah” Ujar Munawar selaku Pembina dari Muda-Mudi Surabaya Utara.

Penyerahan Sertifikat dan PIN Peserta

Setiap sesi dari acara tersebut ditutup dengan foto bersama, pembagian sertifikat dan PIN peserta. (ysy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *